Mau? Beasiswa di Universitas Oxford

Ini dia kesempatan mengenyam pendidikan di Universitas Oxford Inggris. Kampus dunia ini membuka penawaran beasiswa S2 dan S3 TA 2013-2014. Silakan mengajukan permohonan beasiswa tersebut melalui Clarendon Fund, yaitu skema pembiayaan beasiswa di University of Oxford. Setiap tahun disediakan lebih dari 100 beasiswa yang bisa diperebutkan mahasiswa mancanegara. Semoga saja Anda terpilih salah satunya!

Apa yang saja diperoleh? Beasiswa Universitas Oxford akan menanggung biaya kuliah secara penuh dan juga biaya hidup. Pada 2010-2011 misalnya, biaya hidup diberikan sekitar 13.590 poundsterling atau setara Rp 211 juta.

Yang menarik dari beasiswa 2013 di kampus Oxford ini, program studi yang ditawarkan terbuka untuk semua pilihan gelar, seperti MSt, MSc, BCL/MJur, MBA, MFE, MPhil, BPhil, MSc by Research, MTh, dan semua program doktor (DPhil). 

Berikut kriteria pelamar beasiswa Universitas Oxford 2013-2014:
1. Memiliki prestasi akademik brilian (IPK minimal 3,7) atau catatan akademis yang luar biasa pada tingkat master. Selain catatan prestasi, Anda juga bisa melampirkan penghargaan dari universitas atau publikasi (jika ada).
2. Kemampuan/bakat untuk studi yang diusulkan. Ini akan dinilai dari referensi akademik, proposal penelitian, bukti bakat meneliti, dan kemungkinan mampu memberikan kontribusi signifikan untuk bidang studi yang dipilih.
3. Motivasi mahasiswa. Ini dinilai melalui komitmen pemohon yang tertuang pada personal statement, serta berdasarkan penilaian dewan juri. 

Pengajuan Aplikasi:
Pendaftaran beasiswa Universitas Oxford tahun akademik 2013-2014 dilakukan secara online dan berakhir 18 Januari 2013, atau 4 Januari 2013 untuk Ilmu Kedokteran, Filsafat, Politik, dan Hubungan Internasional. Silakan unduh formulir aplikasi, kemudian arahkan kursor pada Application forms for 2013/14 entry untuk mendapatkan form yang dibutuhkan. Setelah menyiapkan aplikasi, saatnya mendaftar dan mengajukannya. Ajukan di sini lalu klik Proceed to the online application form (di bagian bawah). Di laman tersebut terdapat beberapa panduan yang sebaiknya juga dibaca sebelum mendaftar. Sekian dulu infonya. Semoga sukses!

Info Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri
Lihat Peluang yang Sesuai Buat Kamu..!

Facebook Twitter