Beasiswa Riset Leibniz-DAAD di Jerman

Memiliki riset berkelas dunia tentu jadi impian banyak peneliti. Tawaran satu ini mungkin tepat untuk menghantarkan impian tersebut. Beasiswa riset ini ditawarkan oleh Leibniz-DAAD di Jerman. Skema tersebut lebih tepatnya Leibniz-DAAD Fellowships 2014. Program ini dijalankan bersama oleh Leibniz Association dan Dinas Pertukaran Akademis Jerman (DAAD).

Leibniz Association merupakan organisasi independent yang terdiri dari 89 institusi riset di Jerman. Mereka memiliki dana tahunan lebih dari € 1,5 miliar dengan pekerja sekitar 17.200 orang dan 8.200 di antaranya adalah ilmuan. Tujuan utama mereka adalah mencari peneliti-peneliti handal dari berbagai negara untuk melakukan kegiatan penelitian di 86 Leibniz Institute pilihan.

Area penelitian meliputi beberapa bidang keahlian, di antaranya riset pendidikan dan humaniora, riset ekonomi, ilmu sosial, dan tata ruang, riset biologi, riset matematika, ilmu pengetahuan alam, dan teknik, serta riset ilmu lingkungan.

Sejumlah fasilitas disediakan bagi kandidat yang berhasil memperoleh beasiswa riset Leibniz-DAAD ini. Bantuan tersebut meliputi tunjangan bulanan € 2.000 (sekitar Rp 32 juta), asuransi kesehatan dan kecelakaan, tunjangan penelitian sebesar € 460 per tahun, dan kursus bahasa Jerman selama dua bulan di Jerman (jika diperlukan). Program riset ini diperkirakan berlangsung selama satu tahun.

Persyaratan:
1. Bukan warganegara Jerman atau telah menetap di Jerman lebih dari enam bulan.
2. Dapat membuktikan prestasi akademis serta capaian penelitian.
3. Telah menyelesaikan studi doktor (PhD) tidak lebih dari dua tahun terakhir
4. Memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik

Dokumen yang diminta:
1. Formulir aplikasi Leibniz-DAAD Research Fellowships yang telah dilengkapi.
2. Pasfoto ukuran paspor terbaru (dilampirkan pada formulir aplikasi)
3. Curriculum vitae
4. Daftar publikasi (jika ada)
5. Deskripsi proyek penelitian (maks 3 halaman)
6. Rencana kegiatan dan jadwal secara rinci (maks 1 halaman)
7. Dua surat rekomendasi dari pilihan pemohon yang dimasukkan ke dalam amplop tertutup. Atau, pemberi rekomendasi mengirimkannya langsung ke kantor DAAD di Bonn, Jerman sebelum tanggal penutupan.
8. Salinan ijazah dan transkrip akademik. Harus diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris atau Jerman (secara resmi), jika menggunakan bahasa Indonesia atau yang lain.
9. Salinan sertifikat kemampuan bahasa Inggris. TOEFL 550/213/80, IELTS: 6.0 dan tak lebih dari lima tahun.

Pendaftaran:
Dokumen yang telah dilengkapi di atas dikirim via pos (tidak sah melalui email) ke alamat berikut:

German Academic Exchange Service (DAAD)
Section 522
Kennedyallee 50
53175 Bonn


Berkas paling lambat diterima 7 Maret 2014. Panitia tidak akan menerima atau memproses berkas yang tidak lengkap. Informasi lebih jauh dapat menghubungi:

Ms Cordula Behrsing
Tel.: +49 (0228) 882-781
Fax: +49 (0228) 882-9781
Email: behrsing@daad.de

Info Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri
Lihat Peluang yang Sesuai Buat Kamu..!

Facebook Twitter