Beasiswa Chevening Pemerintah Inggris 2025 – 2026

Masih ingat dengan Beasiswa Chevening, beasiswa Pemerintah Inggris yang tiap tahun ditawarkan ke warga Indonesia? Ya, beasiswa S2 UK ini resmi dibuka lagi. Banyak pilihan universitas dan program studi yang bisa dilamar untuk melanjutkan studi di Inggris. Beasiswa Chevening atau Chevening Scholarships didanai Pemerintah Inggris melalui Foreign and Commonwealth Office. Pelamar diberi kesempatan untuk mengambil program master satu tahun di universitas Inggris. Selain biaya kuliah penuh dan biaya hidup, kebutuhan lainnya juga disediakan. Rinciannya bisa disimak di bawah.

Kandidat yang disasar oleh Beasiswa Chevening 2025 – 2026 adalah mereka yang memiliki prestasi, calon-calon pemimpin masa depan, orang-orang berpengaruh, serta para pengambil keputusan yang ingin mengembangkan profesionalisme, akademik, jaringan, pengalaman, serta membangun hubungan positif jangka panjang dengan Inggris.

Pelamar dari Indonesia bebas memilih program studi master. Khususnya bidang seperti Climate change, Economics, Energy, Finance, Foreign policy, Governance, Public sector management, Science, Technology, dll.
 
Simak juga » Mau Lolos Beasiswa Luar Negeri? Miliki Buku Ini

Pilihan universitas Beasiswa Chevening:
▪ Bangor University
▪ Birkbeck, University of London,
▪ Bournemouth University
▪ Brunel University London
▪ Cardiff University
▪ Cranfield University
▪ Dartington Trust
▪ Durham University
▪ Lancester University
▪ LSE
▪ Newcastle University
▪ Nottingham Trent University
▪ Queen Mary University of London
▪ Robert Gordon University
▪ Schumacher College
▪ Swansea University
▪ The University of Hull
▪ The University of York
▪ Trinity College, University of Oxford
▪ University of Bath
▪ University of Birmingham
▪ University of Bristol
▪ University of Cambridge
▪ University of Central Lancashire
▪ University of Dundee
▪ University of East Anglia
▪ University of Exeter
▪ University of Glasgow
▪ University of Huddersfield
▪ University of Kent
▪ University of Leeds
▪ University of Nottingham
▪ University of Reading
▪ University of Salford
▪ University of South Wales
▪ University of Southampton
▪ University of Stirling
▪ University of Surrey
▪ University of Warwick
▪ University of Westminster

Seperti diutarakan di awal, Beasiswa Chevening Pemerintah Inggris menanggung kebutuhan utama studi untuk program master berdurasi satu tahun. Rincian yang ditanggung di antaranya biaya kuliah di universitas Inggris, tunjangan hidup bulanan, biaya perjalanan pp ke Inggris, tunjangan kedatangan, tunjangan kepulangan, biaya visa, serta bantuan dana perjalanan untuk menghadiri acara Chevening di Inggris.

Simak juga » Peluang Beasiswa S2 2025 - 2026 Rutin Buka

Persyaratan:
1. Warganegara yang memenuhi syarat Chevening (salah satunya Indonesia)
2. Bersedia kembali ke negara asal minimum dua tahun setelah beasiswa berakhir
3. Memiliki gelar sarjana yang memungkinkan masuk ke program pascasarjana di universitas Inggris
4. Memiliki pengalaman kerja sekurangnya dua tahun (setara dengan 2.800 jam)
5. Mendaftar kuliah di tiga jurusan berbeda di universitas Inggris dan menerima unconditional offer dari salah satu pilihan (jurusan) tersebut paling lambat 11 Juli 2025

* Pelamar tidak memenuhi syarat jika sebelumnya sudah studi di Inggris yang dibiayai oleh Pemerintah Inggris.

Simak juga » Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi

Dokumen aplikasi:
1. Paspor/KTP yang berlaku
2. Tiga pilihan jurusan Master berbeda di UK
3. Ijazah dan transkrip universitas
4. Dua surat referensi yang mengenal kapasitas profesional dan akademik Anda
5. Biografi singkat

* Ctt: jika aplikasi Anda lolos ke tahap seleski berikutnya, Anda akan diminta untuk mengunggah dua surat referensi, ijazah dan transkrip ke Sistem Aplikasi Online pada 19 Februari 2025.


Pendaftaran:
Pendaftaran Beasiswa Chevening 2025 – 2026 dilakukan secara online di laman chevening.org. Pendaftaran online dibuka mulai 6 Agustus s/d 5 November 2024. Buat akun terlebih dahulu agar bisa login. Pastikan email yang digunakan aktif. Siapkan juga PDF dokumen aplikasi yang diperlukan untuk diajukan di sistem aplikasi online beasiswa Chevening.

Berikutnya akan diberitahukan kandidat yang berhak mengikuti seleksi wawancara pada pertengahan Februari 2025. Wawancara akan digelar antara 26 Februari hingga 25 April 2025 melalui Kedutaan Besar Inggris. Pengumuman hasil wawancara akan disampaikan mulai Juni 2025.
 
Pelamar dapat mendaftar ke universitas di Inggris sebelumnya atau bersamaan dengan jadwal mendaftar beasiswa. Unconditional offer dari perguruan tinggi di Inggris sudah harus diajukan paling lambat 11 Juli 2025. Kandidat terpilih akan memulai studi mereka di UK sekitar September/Oktober 2025. Cek juga melalui website Chevening untuk info lebih lanjut. Semoga berhasil!

Info Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri
Lihat Peluang yang Sesuai Buat Kamu..!

Facebook Twitter