Beasiswa Pemerintah Italia Jenjang S2, S3 dan Riset 2025 - 2026

Penawaran Beasiswa Pemerintah Italia mungkin tak seramai beasiswa Pemerintah Inggris atau beasiswa Pemerintah Jerman yang memiliki peminat banyak setiap tahunnya. Tapi, negeri Pisa ini juga tak mau kalah menawarkan program beasiswa bagi mahasiswa luar negeri yang ingin lanjut studi di Italia. Pelamar dari Indonesia salah satu yang diberi kesempatan untuk mendapatkan beasiswa Pemerintah Italia 2025 – 2026 ini. 
 
Melalui Kementerian Luar Negeri dan Kerjasama Internasional Italia (MAECI), beasiswa diberikan dalam bentuk hibah yang nantinya dapat dipergunakan untuk membiayai studi, master (S2), PhD (S3), kuliah di sekolah tinggi kesenian, musik, dan dance (AFAM), serta riset singkat yang berlangsung di universitas-universitas Italia atau lembaga-lembaga riset. Selain itu tersedia juga program kursus bahasa dan kebudayaan Italia untuk beberapa bulan.

Penerima beasiswa Pemerintah Italia ini akan mendapatkan tunjangan sebesar 9.000 Euro (~ Rp 167 juta) yang dibayarkan dalam tiga tahap langsung ke rekening bank Italia mereka. Selain tunjangan bulanan, juga disediakan asuransi kesehatan dan kecelakaan dari MAECI selama durasi program beasiswa. Tidak itu saja penerima beasiswa dapat dibebaskan dari biaya pendaftaran dan biaya perkuliahan. Tergantung kebijakan dari tiap universitas. Pelamar harus menghubungi pihak kampus untuk memastikan pembebasan biaya kuliah tersebut.

Beasiswa S2, S3, kuliah seni, dan riset diberikan selama 9 bulan, beasiswa kursus bahasa dan budaya Italia diberikan selama 3 bulan. Beasiswa dapat diperpanjang kembali dan diusulkan di tahun berikutnya dengan melihat kinerja akademik atau capaian prestasi yang diraih. Untuk beasiswa kursus bahasa dan kebudayaan Italia durasi beasiswa berlangsung selama 3 bulan. Beasiswa tersebut dapat dimanfaatkan untuk periode perkuliahan yang dimulai 1 Januari 2026 hingga 30 September 2026.
 

Persyaratan:
1.Aplikasi hanya bisa diajukan oleh mahasiswa asing yang tidak menetap di Italia dan oleh warganegara Italia yang tinggal di luar negeri (IRE) serta memenuhi syarat akademik yang diperlukan untuk mendaftar ke universitas/institut Italia
2. - Pelamar jenjang master, perguruan tinggi program Seni, Musik, dan Dance (AFAM), atau kursus bahasa dan kebudayaan Italia, usia tidak boleh lebih dari 28 tahun hingga deadline pendaftaran, kecuali perpanjangan (beasiswa) (lahir setelah 15 Mei 1996).
   - Pelamar program PhD usia tidak boleh lebih dari 30 tahun hingga batas deadline (lahir setelah 16 Mei 1994, kecuali perpanjangan
   - Pelamar proyek riset di bawah asuhan akademik tidak boleh lebih dari 40 tahun hingga batas deadline (lahir setelah 16 Mei 1984).
3. - Untuk mengikuti perkuliahan dalam bahasa Italia, pelamar harus menyertakan sertifikat mahir berbahasa Italia. Syarat level minimum adalah B2 dalam Kerangka Acuan Umum Eropa untuk Bahasa (CEFR)
     - Untuk mengikuti perkuliahan berbahasa Inggris, pelamar harus menyertakan sertifikat mahir berbahasa Inggris
       - Untuk mengikuti kursus bahasa dan budaya Italia, pelamar harus melampirkan sertifikat kemampuan dalam bahasa Italia. Tingkat minimum yang disyaratkan adalah A2 menurut Kerangka Acuan Umum Eropa untuk Bahasa (CEFR).
4. Tidak diperlukan bukti kemahiran bahasa untuk program PhD dan Penelitian di bawah pengawasan akademik

Baca juga » Daftar Beasiswa S2 Luar Negeri Bagi Lulusan S1/D4

Pendaftaran:
Pengajuan Beasiswa Pemerintah Italia 2025 – 2026 dilakukan secara online di laman Study in Italy. Anda bisa melengkapi formulir pendaftaran dan mengajukan aplikasi secara online. Detilnya tertera di panduan. Batas pendaftaran adalah 16 Mei 2025 pukul 14.00 Waktu Italia.

Aplikasi akan dinilai oleh komite yang ditunjuk oleh Kedutaan Italia di negara asal pelamar. Pihak kedutaan nantinya akan mengumumkan hasil seleksi serta para pemenang beasiswa. Beasiswa akan diberikan berdasarkan evaluasi komparatif terhadap aplikasi, pemenuhan persyaratan, dan kriteria lain yang berkaitan dengan prestasi berdasarkan CV pelamar.
5/09/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa AIU Malaysia: Kuliah Gratis S1 Luar Negeri dari BAZNAS

Kesempatan beasiswa kembali dibuka untuk para pelajar Indonesia lulusan SMA/SMK/MA sederajat! Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bekerja sama dengan Albukhary International University (AIU), Malaysia, menghadirkan Beasiswa Cendekia BAZNAS AIU 2025, program beasiswa penuh untuk kuliah S1 di luar negeri.

5/08/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa Nishimura Foundation: Kuliah S1, S2, S3 di Jepang Dapat Tunjangan Hidup

Ingin melanjutkan kuliah ke Jepang dengan beasiswa? Nishimura Foundation International Scholarship 2025 kembali dibuka. Bagi kamu lulusan Universitas Gadjah Mada, ITB, UI, atau UNAIR, yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang S1, S2, atau S3 di universitas ternama Jepang, peluang ini menarik untuk dipertimbangkan.

5/07/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Pendaftaran Beasiswa Pemprov Kepri 2025 untuk Mahasiswa D3, S1, dan S2

Apakah kamu sedang menempuh pendidikan di jenjang D3, S1, atau S2 dan berasal dari Kepulauan Riau? Jika iya, kabar baik! Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau kembali membuka pendaftaran Beasiswa Pemprov Kepri 2025 sebagai bentuk dukungan nyata terhadap peningkatan kualitas sumber daya manusia daerah.

5/05/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa Maroko Dibuka! Kerjasama PBNU dan Kerajaan Maroko

Kabar gembira buat kamu para santri yang bercita-cita kuliah di luar negeri! Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) kembali membuka pendaftaran beasiswa untuk melanjutkan studi di Maroko.

5/04/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir 2025 – 2026

Buat kamu yang bercita-cita kuliah di Timur Tengah, khususnya di Universitas Al-Azhar, Kairo—ini saat yang tepat untuk mulai bersiap! Kementerian Agama RI kembali membuka seleksi beasiswa ke Universitas Al-Azhar Mesir tahun 2025-2026 melalui Konsorsium Pusat Bahasa PTKI.

5/03/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa Garuda Resmi Dibuka! Cek Syarat, Jadwal, dan Cara Daftarnya

Kabar gembira bagi kamu yang bercita-cita kuliah di luar negeri! Beasiswa Garuda resmi dibuka dan menjadi salah satu peluang emas untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang Sarjana (S1) atau Sarjana Terapan (D4) di universitas-universitas terbaik dunia. Program ini disediakan melalui Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia bekerja sama dengan LPDP, dengan tujuan membuka akses pendidikan tinggi bagi putra-putri Indonesia dari berbagai latar belakang sosial ekonomi.

Dengan semangat inklusivitas dan prestasi, Beasiswa Garuda memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi siswa kelas 12 SMA/sederajat di tanah air untuk menggapai impian akademik di kancah global. Tak hanya mencakup biaya kuliah, program ini juga mendukung peserta dalam berbagai aspek penting selama studi, sehingga kamu bisa fokus belajar dan berkembang secara maksimal. Baik kamu berasal dari kota besar maupun daerah pelosok, beasiswa ini terbuka untuk semua yang memiliki tekad dan kemampuan.

Simak juga » Beasiswa S2 Double Degree Kemenag RI Dalam dan Luar Negeri

Tertarik untuk daftar? Sekarang saat yang tepat untuk mulai mempersiapkan diri! Di artikel ini, kamu akan menemukan informasi lengkap tentang persyaratan, timeline pendaftaran, dan langkah-langkah cara mendaftar Beasiswa Garuda. Jangan ragu untuk mencatat poin-poin penting dan segera siapkan dokumen yang dibutuhkan. Siapa tahu, kamulah kandidat yang terpilih dan berangkat kuliah ke luar negeri tahun ini!

Cakupan beasiswa Garuda:
▪ Bantuan Biaya Pendidikan
1. Dana SPP (Tuition Fee)
2. Dana Pendaftaran, dan
3. Dana Tunjangan Buku

▪ Bantuan Biaya Pendukung:
1. Dana Transportasi
2. Dana Aplikasi Visa
3. Dana Asuransi Kesehatan
4. Dana Kedatangan
5. Dana Hidup Bulanan, dan
6. Dana Keadaan Darurat (Force majure)

Persyaratan:
1. Warga Negara Indonesia
2. Tengah menempu kelas 12 pada satuan pendidikan menengah atas atau yang sederajat
3. Diterima pada Perguruan Tinggi di Luar Negeri (PTLN) pada program sarjana atau diploma 4/sarjana terapan di salah satu PTLN dalam daftar yang ditetapkan oleh Pengelola Beasiswa
4. Bersedia melaporkan setiap beasiswa non-gelar pada komponen pendanaan yang sama atau beasiswa bergelar dari sumber lain sebelum dan setelah ditetapkan sebagai penerima program Beasiswa Garuda.

Simak juga » Beasiswa S1 Luar Negeri, Cara Mendaftar dan Syarat Lengkap

Dokumen Aplikasi:
▪ Data Dukung dan Data Ekonomi:
1. Salinan digital Kartu Keluarga
2. Salinan digital KTP/KIA/Akta Kelahiran
3. Slip gaji ayah dan ibu (jika ada)
4. Rekening koran orang tua 3 (tiga) bulan terakhir
5. Foto meteran listrik (terlihat kode CL)
6. Surat Pertanggung jawaban Mutlak (bermaterai 10.000 Rupiah)

▪ Data Akademik:
1. LoA
2. Rincian Biaya Studi (Tuitio Fee saja)

▪ Bagi Penyandang Disabilitas:
1. Surat Keterangan sebagai penyandang disabilitas dan ragam disabilitasnya dari fasilitas layanan kesehatan, rumah sakit atau dokter sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan
2. Melampirkan surat persetujuan dari orang tua/wali dan membubuhkan tanda tangan di atas materai Rp 10.000,00 (sepuluh ribu rupiah)
3. Melampirkan surat permohonan pendampingan sesuai dengan kebutuhan aktivitas disabilitas

Simak juga » Daftar Beasiswa S2 Luar Negeri Bagi Lulusan S1/D4

Pendaftaran:
Pengajuan beasiswa Garuda 2025 dilakukan secara online. Kamu bisa mendaftar untuk Gelombang II yang dibuka mulai 2 Mei 2025 s/d 24 Mei 2025. Pendaftaran dilakukan di laman resmi Beasiswa Garuda: beasiswagaruda.kemdiktisaintek.go.id. Lengkapi persyaratan dan dokumen aplikasi yang diminta sebelum deadline.

Jadwal seleksi:
Pengunggahan LoA: 2 Mei 2025 - 24 Mei 2025
Proses seleksi: 5 Juni s/d 15 Juni 2025
Penetapan: 16 Juni 2025

Kontak:
Direktorat Jenderal Sains, dan Teknologi
Kementrian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi
Gedung D Lantai 13 Jl. Jenderal Sudirman Senayan Jakarta Pusat 10270
[e] direktoratjenderalsaintek@gmail.com
[ig] kemdiktisaintek.ri
[w] https://beasiswagaruda.kemdiktisaintek.go.id/

5/01/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa Pelaut Plus Kontrak dari Pertamina International Shipping (PIS)

Bermimpi menjadi seorang pelaut dan bekerja di sebuah perusahaan pelayaran? Beasiswa Crewing Talent Scouting 2025 bisa menjadi jawabannya. Beasiswa ini ditawarkan oleh PT Pertamina International Shipping (PIS) bekerja sama dengan Pertamina Foundation untuk menyeleksi kandidat potensial di kalangan mahasiswa agar diberikan beasiswa penuh plus ikatan kontrak di kapal milik PIS.
PIS sendiri merupakan Subholding Integrated Marine Logistics (SH IML) dengan mengelola 106 kapal yang melayani lebih dari 50 rute internasional. Selain kesempatan beasiswa, program ini sekaligus memberi peluang karir bagi penerimanya.

Beasiswa Crewing Talent Scouting tahun 2025 memiliki dua screening beasiswa, yakni screening beasiswa Perwira Laut (Prala) dan screening beasiswa Diploma Elektro. Beasiswa tersebut ditujukan bagi mahasiswa di perguruan tinggi mitra yang bekerjasama dengan PIS. Tahun ini PIS menyediakan total 23 kursi beasiswa dengan rincian 15 kursi beasiswa untuk diploma elektro dan 8 kursi beasiswa untuk prala.

Jika terpilih, mahasiswa nantinya akan memperoleh beasiswa yang mencakup biaya semester (fully funded), uang saku dan biaya hidup, pelatihan, serta asuransi kesehatan.

Simak juga » Ini Beasiswa D2, D3, S1 ke Jepang 2026 (Full)

Persyaratan:
1. Putra/Putri Warga Negara Indonesia
2. Tidak memiliki riwayat tindakan indisipliner
3. Bersedia untuk mengikuti seluruh rangkaian proses seleksi dan ketentuan beasiswa
4. Bersedia untuk ditempatkan di armada kapal PIS
5. Tidak sedang cuti dan mengikuti program seperti dari Perseroan
6. Program Prala:    
    - Mahasiswa aktif semester 4
    - IPK/MA Praktik Kumulatif minimal 3.20
    - Jalur pendaftaran: College Shopping PT Pertamina International Shipping
    - Mitra lembaga pendidikan:
       1) Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang
       2) Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta
       3) Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar
       4) Politeknik Pelayaran Surabaya
7. Program D3:
    - Mahasiswa aktif semester 5
    - IPK/MA Praktik Kumulatif minimal 3.20
    - Jalur pendaftaran: Website Pertamina Foundation
    - Mitra lembaga pendidikan:
       1) Politeknik Negeri Perkapalan Surabaya
       2) Politeknik Negeri Semarang
8. Program D4:
    - Mahasiswa aktif semester 5
    - IPK/MA Praktik Kumulatif minimal 3.20
    - Jalur pendaftaran: Website Pertamina Foundation
    - Mitra lembaga pendidikan:
       1) Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada

Simak juga » Beasiswa Umum BIB S1, S2,S3 Kemenag Dalam Negeri

Dokumen aplikasi:
▪ Program D3 dan Program D4
1. Kartu Hasil Studi dari semester 1 hingga semester yang ditempuh
2. Surat rekomendasi beasiswa yang menyatakan prestasi, berkelakuan baik, dan tidak sedang menerima beasiswa lain
3. Surat keterangan sehat dari dokter
4. Sertifikat atau Surat Pernyataan Prestasi Non Akademik atau Keaktifan Organisasi
5. Surat pernyataan kesediaan mengikuti seluruh rangkaian seleksi dan bekerja sebagai pelaut di kapal milik PIS
6. Sertifikat Bahasa Inggris (TOEFL/TOEIC/IELTS)
7. Pas foto Half & Full Body

Simak juga » Beasiswa S2 Luar Negeri Bagi Lulusan S1/D4 Tanah Air

Pendaftaran:
Buat kamu yang ingin mengajukan beasiswa program Prala, pendaftaran dilakukan melalui College Shopping PT Pertamina International Shipping. Biasanya pihak PIS akan menyeleksi langsung kandidat atau pelamar potensial ke kampus mitra. Jika kamu salah satu dari mahasiswa dari kampus yang memenuhi syarat, cek langsung ke kampusnya untuk mengikuti seleksi.

Sementara, untuk program D3 dan program D4 dari kampus mitra PIS, pelamar dapat mendaftar langsung secara online melalui website Pertamina Foundation: beasiswa-cts.pertaminafoundation.org. Pendaftaran online beasiswa dibuka mulai 26 April s/d 7 Mei 2025. Silakan buat akun, kemudian unggah dokumen aplikasi yang diminta. Kemudian kirim.

Simak juga » Beasiswa S2 di China untuk Pelamar Indonesia Full

Jadwal seleksi:
▪ Screening Beasiswa Prala:
Sosialisasi Beasiswa: 24 April 2025
College Shopping: 25 April s/d selesai
Pengumuman Lolos Administrasi: W2/W3 Mei 2025
TPA (General) & TOEIC: W4 Mei 2025
Tes Psikotes: W4 Mei 2025
Tes Kesehatan: W4 Mei 2025
Pengumuman Penerima Beasiswa: W4 Juni 2025
Inagurasi: W1 Juli 2025
Periode Beasiswa: W1 Juli 2025
Ikatan Kontrak: Setelah Lulus

▪ Screening Beasiswa Diploma Elektro:
Sosialisasi Beasiswa: 24 April 2025
Pendaftaran Beasiswa: 26 April s/d 7 Mei 2025
Pengumuman Lolos Administrasi: W2/W3 Mei 2025
TPA (General) & TOEIC: W4 Mei 2025
Tes Psikotes: W4 Mei 2025
Tes Kesehatan: W4 Mei 2025
Wawancara: W2/W3 Juni 2025
Pengumuman Penerima Beasiswa: W4 Juni 2025
Inagurasi: W1 Juli 2025
Periode Beasiswa: W1 Juli 2025
Ikatan Kontrak: Lulus Penyetaraan

Kontak:
Pertamina Foundation
Jl. Teuku Nyak Arief, Kawasan Pertamina
Simprug Kebayoran Lama, Jakarta 12220
[t] 021 29054409
[e] media@pertaminafoundation.org
[w] https://pertaminafoundation.org/
[ig] @pertamina.foundation / @pertaminainternationalshipping

4/29/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa S2 Double Degree Kemenag RI Dalam dan Luar Negeri

Beasiswa Double Degree Magister Luar Negeri adalah program Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) dari Kemenag RI yang khusus dibuka untuk lulusan S1 dari Perguruan Tinggi Keagamaan, Fakultas Agama Islam di Perguruan Tinggi Umum, atau alumni Program Beasiswa Santri Berprestasi.

4/27/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa S2 di China untuk Pelamar Indonesia Full

Mungkin kamu sudah sering mendengar beasiswa S2 di China ini. Schwarzman Scholars. Programnya memang terbilang baru. Didirikan oleh Stephen A. Schwarzman, pemimpin, CEO sekaligus CO-Founder Blackstone. Beasiswa Schwarzman Scholars dirancang untuk menyiapkan generasi pemimpin-pemimpin masa depan abad 21. Beasiswa ini merupakan beasiswa penuh yang menawarkan beragam fasilitas bagi kandidat terpilih.

Ada tiga disiplin ilmu yang ditawarkan jika kamu berencana melanjutkan studi S2 menggunakan Schwarzman Scholars. Yakni Public Policy, Economics and Business, dan International Studies. Ketiga program kuliah tersebut menggunakan bahasa pengantar Inggris yang berlangsung di Schwarzman College, Tsinghua University, Beijing, China. Program berlangsung selama satu tahun.

Setiap tahun beasiswa Schwarzman Scholars menyediakan kuota hingga 200 orang penerima. 40 persen dari jumlah tersebut diperuntukkan bagi pelamar internasional, termasuk Indonesia. Selebihnya (60 persen) akan diisi oleh kandidat negara lain, yakni Amerika Serikat dan China.

Beasiswa Schwarzman Scholars mencakup kebutuhan studi, di antaranya biaya kuliah penuh, asrama, biaya keberangan dan kepulangan dari Beijing, studi tour, buku dan perlengkapan yang dibutuhkan, asuransi kesehatan, serta uang saku.
 
 
Persyaratan:
1. Lulus S1 dari universitas atau perguruan tinggi terakreditasi (semua jurusan) atau selesai paling lambat 1 Agustus 2026 sebelum oritentasi dimulai.
2. Berusia paling rendah 18 tahun dan belum mencapai 29 tahun per 1 Agustus 2026
3. Mahir dalam bahasa Inggris yang dibuktikan dengan:
    › TOEFL iBT minimum 100
    › IELTS minimum 7
    › Cambridge Advanced (C1): 185, atau
    › Cambridge Proficiency (C2): 185
    › Duolingo English Test: 130

* Pelamar bisa diikuti oleh kandidat yang telah memperoleh gelar master jika masih memenuhi persyaratan atau bagi mereka yang telah menikah. Namun, biaya asrama untuk pasangan/keluarga tidak disediakan. Syarat IPK tidak dibatasi. Tapi, sangat disarankan memiliki jiwa kepemimpinan dan berprestasi.

* Persyaratan bahasa dibebaskan bagi pelamar yang kuliah sarjana di mana bahasa pengantar utama adalah bahasa Inggris setidaknya selama dua tahun dari program akademik pelamar. Persyaratan bahasa juga akan ditiadakan bagi pelamar yang studi menggunakan bahasa Inggris selama dua tahun atau lebih di tingkat Master atau lebih tinggi.

Simak juga » Daftar Pilihan Beasiswa S2 di Luar Negeri

Dokumen aplikasi:
1. Formulir aplikasi yang dilengkapi secara online
2. Salinan ijazah dan transkrip (Sertakan juga terjemahan resminya ke dalam bahasa Inggris jika berbahasa Indonesia)
3. Tiga surat rekomendasi
4. Video pengenalan diri maksimal 1 menit
5. Resume/CV terbaru (maksimum 2 halaman)
6. Dua buah essay: (1) Leadership Essay (750 kata), (2) Statement of Purpose (hingga 500 kata)
7. Sertifikat TOEFL/IELTS/Cambridge English

Pendaftaran:
Daftarkan diri kamu dengan melengkapi formulir aplikasi secara online di laman Schwarzman Scholars. Pelamar dapat membuat akun terlebih dahulu di bagian Apply Now. Kemudian Login untuk mengisi formulir dan melampirkan dokumen aplikasi yang diminta. Penjelasan lebih lanjut mengenai dokumen bisa dilihat di laman beasiswa Schwarzman Scholars atau ditanyakan melalui email: admissions@schwarzmanscholars.org
 
Simak juga » Beasiswa S2 yang Dibuka, Info Peluang dan Pendatarannya!

Pendaftaran dan pengajuan aplikasi online dibuka hingga 10 September 2025. Peserta yang lolos untuk mengikuti wawancara akan diberitahu pada Oktober. Pelamar nantinya akan diundang untuk mengikuti wawancara di lokasi terdekat sekitar Oktober/November 2025. Biaya menghadiri wawancara akan ditanggung Schwarzman Scholars. Pengumuman kandidat terpilih akan disampaikan setelahnya di bulan yang sama atau di bulan berikutnya. Perkuliahan akan dimulai pada Agustus 2026.

Pendaftaran beasiswa ini sudah termasuk pendaftaran ke Tsinghua University. Tidak diperlukan pengajuan aplikasi terpisah.
 
Kontak:
Schwarzman College
Tsinghua University, Haidian District
Beijing 100084
[t] +86 10 6277 0631/6277 0969
[w] https://www.schwarzmanscholars.org
4/26/2025 | 0comments | Baca selengkapnya

Beasiswa University of Milan: Kuliah S2 Gratis di Italia untuk Mahasiswa Internasional

Bagi kamu yang sedang mencari beasiswa S2 luar negeri, khususnya ke Eropa, University of Milan di Italia membuka kesempatan menarik melalui program Excellence Scholarships 2025/2026. Beasiswa ini ditujukan bagi mahasiswa internasional berprestasi yang berhasil diterima di program magister (Master’s degree) di universitas tersebut. Dengan tawaran pembebasan biaya kuliah penuh hingga bantuan dana €8.000 program ini sangat layak kamu pertimbangkan.

University of Milan merupakan salah satu universitas negeri ternama di Italia yang terletak di kota Milan—pusat mode, bisnis, dan inovasi. Kampus ini aktif mendorong mobilitas internasional dengan membuka berbagai program untuk mahasiswa dari seluruh dunia. Beasiswa Excellence adalah bagian dari strategi internasionalisasi mereka, yang bertujuan menarik pelajar berkualitas global untuk bergabung dengan komunitas akademik universitas.

Pada tahun akademik 2025/2026, terdapat total 160 kuota beasiswa yang disediakan. Sebanyak 60 di antaranya berupa beasiswa tunai senilai €8.000 (sekitar Rp153 juta)  plus pembebasan biaya kuliah penuh, dan 100 kursi beasiswa lainnya berupa pembebasan biaya kuliah saja. Menariknya, kamu tidak perlu mendaftar beasiswa ini secara terpisah. Cukup mendaftar ke program magister pilihanmu di University of Milan sebelum 31 Mei 2025, dan kamu otomatis akan dipertimbangkan sebagai kandidat penerima beasiswa.

Simak juga » Beasiswa ERIA School of Government: Tunjangan Riset USD 5.000/Bulan

Persyaratan:
1. Bukan warga negara Italia (mahasiswa internasional).
2. Telah atau akan menyelesaikan pendidikan S1 sebelum tahun ajaran dimulai.
3. Mendaftar ke salah satu program Master di University of Milan.
4. Menyelesaikan proses aplikasi selambat-lambatnya 31 Mei 2025.
5. Memiliki prestasi akademik yang sangat baik dan memenuhi semua persyaratan masuk program studi tujuan.

Dokumen aplikasi:
1. Paspor yang masih berlaku
2. Ijazah dan transkrip nilai S1, diterjemahkan resmi ke dalam bahasa Inggris atau Italia
3. Curriculum Vitae (CV)
4. Motivation Letter (Surat Motivasi)
5. Sertifikat kemampuan bahasa Inggris (IELTS/TOEFL) atau dokumen setara (tergantung program studi)
6. Surat rekomendasi akademik (jika diminta oleh program tujuan)
7. Portofolio (untuk program seni atau desain)
8. Dokumen tambahan lainnya sesuai permintaan tiap fakultas

Simak juga » Beasiswa BIB Luar Negeri Kemenag Studi S2, S3 untuk Umum

Pendaftaran:
Untuk mendaftar beasiswa Excellence University of Milan 2025/2026, kamu cukup mendaftar ke salah satu program Master’s yang ditawarkan untuk mahasiswa internasional melalui situs resmi University of Milan, lalu membuat akun dan mengisi formulir aplikasi online melalui portal tersebut. Lengkapi seluruh dokumen yang diminta sesuai program studi pilihan, dan kirimkan aplikasi paling lambat tanggal 31 Mei 2025.

Kamu tidak perlu mengajukan aplikasi beasiswa secara terpisah, karena semua pelamar yang diterima akan otomatis dipertimbangkan untuk mendapatkan beasiswa. Penerima beasiswa akan diumumkan secara resmi melalui email pada bulan Juli 2025.

Kontak:
Università degli Studi di Milano
Via Festa del Perdono 7 - 20122 Milano
[t] +39 02 5032 5032
[w] https://www.unimi.it

4/25/2025 | 0comments | Baca selengkapnya